Skin Care Review : MOISTURE WHITE™ SHISO OVERNIGHT TRIPLE BOOST SERUM

Wah, udah lama ya ga review skin care.. Kalo temen-temen sering mampir ke blog ini, pasti cukup tau kalo aku termasuk loyal customer da...


Wah, udah lama ya ga review skin care..
Kalo temen-temen sering mampir ke blog ini, pasti cukup tau kalo aku termasuk loyal customer dari MOISTURE WHITE™ SHISO  series nya The Body Shop. Jadi ketika tau bahwa bulan Mei tahun lalu (kalo ga salah, lupa udah lama hehe) TBS mengeluarkan serum terbaru dari varian favoritku ini, aku senengnya ga main-main ! woops ~

Kebetulan ketika baca di blog nya kak Leija bahwa TBS akan mengeluarkan produk ini, aku sedang dalam pencarian panjang mencari serum yang cocok buat wajahku. Jadi ga butuh waktu lama, besoknya aku langsung ngacir ke bodyshop untuk nyari produk ini. Sayangnya, produk ini baru masuk Indonesia pada bulan Agustus 2015, dan saat itu baru tersedia di singapore untuk wilayah Asia tenggara. Lalu aku pulang dengan tangan hampa. Syedeee~

Kenapa kok kaya nya si Mitha ini keranjingan amat sama rangkaian MOISTURE WHITE™ SHISO ? karena jujur, aku bukan tipe cewe yang suka coba-coba dan ganti-ganti skin care, makanya krim malam, pencuci muka hingga bb cream yang aku pake tetep sama dengan beberapa tahun yang lalu. Pertimbanganku dalam memilih skin care adalah cocok dan menyehatkan kulitku, efektif sekaligus menghidrasi kulit dengan baik, gampang dicari, dan ga bikin ketergantungan. Proses pencarian jodoh skin care yang cocok ini bukan sebentar, jadi setelah ketemu yang cocok aku ga akan ganti-ganti. kesyaaaan muka khaaaan kalow di pake buat jadi bahan percobaan :3

Dan pemilihan produk yang pas untuk perawatan wajah malam hari itu peeeenting banget. kenapa ?  Karena pada malam hari adalah waktu utama pencerahan kulit, dan ketika kita beristirahat, tubuh kita memiliki energi lebih banyak untuk meregenerasi 'dirinya sendiri' dan memperbaiki 'kerusakan' yang terjadi pada siang hari [1].


Mengapa Ekstrak Daun Shiso ?
karena ekstrak daun shiso dipercaya dapat menghambat awal terjadinya flek hitam (hiperpigmentasi) pada wajah bahkan sebelum proses hiperpigmentasi tersebut dimulai. menurut Dr.Abraham Arimuko Sp.KK, Dermato-Venereologist (dikutip dari wolipop.detik.com), kombinasi bahan Shiso, vitamin C dan ekstrak Liquorice dapat mengurangi problem dark spot sekaligus mampu menyehatkan kulit dengan mekanisme membatasi produksi melanin dan menetralkan aktivitas radikal bebas yang merusak kulit.

courtesy [1]
courtesy [1]
Klaim
Triple Boosting Action - Power 
  •  Serum dengan kandungan shiso membantu mencerahkan kulit
  •  Membantu mengurangi potensi penggelapan kulit akibat adanya radikal bebas, dan mencegah proses tersebut lebih lanjut.
  • Melembabkan dengan baik dan menghasilkan warna kulit yang berseri memantulkan cahaya


Ingredients
Aqua/Water/Eau (Solvent/Diluent), Dimethicone (Skin Conditioning Agent), Butylene Glycol (Humectant), Polyacrylamide (Film Former), Cetyl PEG/PPG-10/1 Dimethicone (Emulsifier), Glycerin (Humectant), C13-14 Isoparaffin (Solvent), Phenoxyethanol (Preservative), Caprylyl Glycol (Skin Conditioning Agent), Dipotassium Glycyrrhizate (Skin Conditioning Agent), Tocopheryl Acetate (Antioxidant), Tetrahexyldecyl Ascorbate (Antioxidant), Synthetic Fluorphlogopite (Viscosity Increasing Agent), Glycine Soja Oil/Glycine Soja (Soybean) Oil (Emollient/Skin Conditioner), Laureth-7 (Emulsifier), Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer (Viscosity Increasing Agent), Aloe Barbadensis Leaf Juice (Skin Conditioning Agent), Isononyl Isononanoate (Emollient/Skin Conditioner), Perilla Ocymoides Seed Oil (Skin-Conditioning Agent), Parfum/Fragrance (Fragrance), Victoria Amazonica Flower Extract (Fragrance Ingredient), Glycyrrhiza Glabra Root Extract/Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract (Conditioning Agent, Humectant), Citronellol (Fragrance Ingredient), Tin Oxide (Opacifying Agent), Leuconostoc/Radish Root Ferment Filtrate (Skin Conditioning Agent), Pentaerythrityl Tetra-Di-t-Butyl Hydroxyhydrocinnamate (Antioxidant), CI 77891/Titanium Dioxide (Colorant)

Kemasan, Berat dan Lama Pemakaian


Kemasan dengan penutup ulir dan berat 30 ml (1.0 US FL OZ) cukup kokoh, bersih, dan travel friendly. Lama pemakaian buat satu tube produk ini bisa sampe 2-3 bulan (berdasarkan pengalaman pribadi), karena pakenya cuma seujung jari aja udah bisa meng-cover seluruh bagian muka jadi pakenya mayan awet.

 
Teksture dan Bau
Wanginya sama banget dengan rangkaian MOISTURE WHITE™ SHISO lainnya, ga menyengat tapi cukup harum sayup-sayup sampai gitu, paham ga maksud sayah ? sedangkan untuk teksture nya cream.
tangan diperagakan oleh model ;p
Reaksi di kulitku
Kalo temen-temen anti sama paraben, Alhamdulillah serum ini ga mengandung paraben. Yang aku harapkan dari serum ini sebenernya adalah membantu kinerja dari krim malam MOISTURE WHITE™ SHISO yang selama ini aku pake. Menurut beauty advisor-nya TBS sih kalo serum dan krim malam nya dipake akan memberikan hasil yang oke banget. Saking cocok nya kedua produk ini, ketika serum ini keluar pertama kali di Indonesia, setiap pembelian krim malam dan serum nya MOISTURE WHITE™ SHISO secara bersamaan di diskon 100 ribu rupiah. Oya, waktu pertama kali tersedia di Indonesia, produk ini udah ada no BPOM nya, angkut !

Jadi serum ini di pakainya sebelum pake krim malem nya MOISTURE WHITE™ SHISO, sebelum digunakan pastikan muka mu sudah bersih dari make up dan debu. Kalo aku pakenya menjelang tidur setelah sholat Isya, setelah makan dan sikat gigi malam. Beberapa saat ketika serum ini di aplikasikan ke kulit, terasa agak lengket dan mengkilap. Tapi ga berlangsung lama kok, beberapa saat kemudian lengket nya hilang. Setelah menggunakan produk ini selama 4 minggu, aku beneran melihat hasil yang nyata di kulitku. Pori-pori yang segede dosa firaun sedikit demi sedikit mengecil, struktur kulit membaik dan semakin halus, dan kecerahan kulit beberapa tone. Ada 'perbaikan' yang cukup signifikan dalam penggunaan serum ini sebelum krim malam nya dibandingkan hanya menggunakan krim malam tanpa serum.

Perbandingan antara klaim dan reaksi sebenarnya pada kulit
-. Serum dengan kandungan shiso membantu mencerahkan kulit (YES !)
-. Membantu mengurangi potensi penggelapan kulit akibat adanya radikal bebas, dan mencegah proses tersebut lebih lanjut. (mungkin ya)
-. Melembabkan dengan baik dan menghasilkan warna kulit yang berseri memantulkan cahaya(YES !)

Harga
IDR 509k

Keunggulan 
+. Mengecilkan pori
+. Mencerahkan kulit
+. Melembutkan
+. Menghaluskan tekstur kulit

Kekurangan
-. Belum nemu hehehehe


Repurchase ?
YASSS !

Sumber :
[1]. https://www.thebodyshop.com.my/moisture-white-shiso-overnight-triple-boost-serum


Selamat mencoba yaaa..

Love,


You Might Also Like

1 komentar

  1. Aku pake juga night cream nya yg white shiso,tapi kayaknya kurang cocok diaku deh, pdhl baru 4x pake :( huhuuu,aku preloved-in aja kali ya dr pada ke buang, harga belinya 449, aku preloved-in 350 aja udah sama ongkir. yg mau bisa line ke aku ya @ghinagina

    ReplyDelete